BENTENGI DIRI DARI NAMIMAH
Syaitan menjadikan mudah sekali bagi kita untuk membuka mulut dan melancarkan kata-kata yang berupa gosip dan ghibah, bahkan namimah.
Bagaimana cara membentengi diri dari ajakan syaitan untuk bergunjing dan mengadu-domba?
1. Tidak membenarkan perkataannya, karena pelaku namimah adalah orang fasiq (senang melakukan maksiat).
2. Mencegahnya, menasehatinya dan mencela perbuatan tersebut.
3. Membenci pelaku namimah karena Allah, karena ia adalah orang yang dibenci Allah. Wajib bagi kita untuk membenci orang yang dibenci Allah.
4. Tidak berprasangka buruk kepada seseorang yang dikomentari negatif oleh pelaku namimah.
5. Tidak memata-matai atau mencari-cari aib seseorang karena berita yang didengar dari pelaku namimah tentang orang tersebut.
6. Tidak membiarkan dirinya ikut melakukan namimah tersebut, dengan menceritakan kepada orang lain atas apa yang didengarnya dari pelaku namimah.
“Dan janganlah kamu ikuti setiap orang yang banyak bersumpah lagi hina, yang banyak mencela, yang kian kemari menghambur fitnah”. (Al-Qolam 10-11)
Semoga kita dijauhkan dari sifat namimah dan dari pelaku namimah, aamiin
Salam Ikhlas!